Terima Kasih Tuhan (Manusia dan Keindahan)
Manusia
adalah salah satu mahkluk yang membutuhkan rasa keindahan dalam hidupnya. Rasa
itu diperlukan untuk membuat hidup kita sebagai manusia menjadi lebih bermakna
dan juga lebih berarti. Keindahan yang dimaksud bukan hanya dengan dari fisik
saja, tetapi juga keindahan dari hati. Keindahan fisik bukan lah keindahan yang
abadi walaupun kebanyakan orang menilai bahwa keindahan fisik adalah yang
utama, tapi sebenarnya keindahan dari hatilah yang merupakan keindahan yang
utama, karena keindahan fisik bias memudar seiring dengan berlalunya waktu,
tetapi keindahan dari hati tidak akan memudar walau waktu telah berlalu.
Keindahan
hati akan terpancar dari orang yang memiliki hati yang baik, tulus, baik, suka
menolong , dan ikhlas. Orang yang hatinya dipenuhi dengn kebaikan maka hidupnya
akan selalu berlimpah keindahan , karena dia akan selalu bersyukur atas semua
keindahan didunia yang sudah diberikan oleh Allah SWT kepada dirinya.
Keindahan
hati akan selalu membawa kita untuk
selalu berbuat baik, tidak ingin menyakiti orang lain, selalu mementingkan
kepentingan orang banyak daripada kepentingan dirinya sendiri. Kita sebagai
umat beragama hendaknya selalu menanamkan sifat baik agar hati kita dipenuhi
oleh keindahan-keindahan yang akan terpancarkan dari dalam diri berupa perilaku
dalam kehidupan sehari-hari. Indah fisik belum tentu indah juga kelakuannya,
banyak orang yang fisiknya sangat mempesona tetapi tidak begitu dengan
kelakuannya. Semoga kita menjadi orang yang mempunya keindahan didalam diri
kita baik secara fifik maupun tingkah laku atau dalam berbuat sesuatu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar